TheTapaktuanPost | Banda Aceh. Ribuan masyarakat asal Kabupaten Aceh Selatan telah selesai menggelar Kenduri Raya yang berlangsung gegap gempita serta cukup meriah di Asrama Yayasan Nagasakti, Lampineung, Kota Banda Aceh, Minggu (6/2/2022). Selain telah jelasnya status yayasan dan legalitas tanah dengan diserahkannya sertifikat tanah kepada Bupati Tgk. Amran, ada kabar gembira menarik lainnya bagi masyarakat dan mahasiswa Aceh Selatan yang mengemuka pada kegiatan ini.
Kabar gembira pertama diungkap anggota DPR RI Fraksi PKS asal Aceh Selatan, Rafly Kande yang secara khusus diberikan kesempatan menyampaikan sambutannya pada acara Kenduri Raya masyarakat Aceh Selatan tersebut.
Seniman asal Kecamatan Samadua, Aceh Selatan, yang duduk di Komisi VI DPR RI dengan mitrakerja salah satunya Kementerian BUMN itu, mengungkapkan bahwa, PT. Agro Sinergi Nusantara (ASN) yaitu salah satu perusahaan BUMN yang bergerak dibidang perkebunan kelapa sawit di Kecamatan Trumon Timur, Kabupaten Aceh Selatan telah memprogramkan akan membangun pabrik kelapa sawit atau CPO di daerah itu. Program ini InsyaALLAH akan direalisasikan dalam tahun 2022 ini.
“Pada kesempatan Kenduri Raya ini saya sampaikan kabar gembira kepada seluruh rakyat Aceh Selatan. Daerah kita kembali akan hadir pabrik CPO yang akan dibangun oleh PT. ASN. Ini akan menambah deretan jumlah pabrik yang sebelumnya telah dibangun 1 unit oleh PT. ATAK,” kata Rafly Kande disambut tepuk tangan bergemuruh hadirin yang hadir.
Selaku legislator mitrakerja BUMN, Rafly mengaku terus mendorong program ini agar segera direalisasikan atau diwujudkan oleh perusahaan negara (BUMN) tersebut untuk meningkatkan perekonomian masyarakat dan menambah pemasukan PAD bagi daerah.
Menurutnya, perusahaan negara yang bergerak dibidang perkebunan kelapa sawit ini terus berkembang pesat. Neraca pendapatannya setiap tahun terus bergerak naik. Ia menyebut, keberhasilan ini tak terlepas dari suburnya kandungan tanah di bumi Aceh Selatan.
“Mungkin belum banyak yang tahu diantara kita, ternyata daerah kita memiliki kekayaan sumber daya alam berlimpah ruah. Mungkin belum banyak yang tahu bahwa PT. ASN yang membuka kebun sawit terus berkembang pesat di daerah kita. Pendapatan laba bersih perusahaan terus meningkat setiap tahunnya yang pada tahun 2021 lalu tercatat hampir setengah triliun rupiah,” ungkap Rafly.
Pihaknya, kata Rafly, terus mendorong pihak PT. ASN agar ke depannya bersedia melakukan ekspansi bisnis dengan lompatan besar yaitu tidak saja membangun pabrik CPO tapi sekaligus juga membangun pabrik pengolahan minyak makan (Refinery). Jika ini terwujud, maka akan membuka lapangan kerja baru yang luas bagi masyarakat Aceh Selatan untuk menggerakkan ekonomi.
“Saya mewakili anggota Komisi VI DPR RI mengapresiasi keberhasilan PT. ASN dibawah pimpinan Bapak Mahdi Al Haris. Terus bergerak lakukan terobosan dan gebrakan yang memberi manfaat bagi masyarakat Aceh Selatan pak, kami siap memberikan dukungan maksimal,” tegas Rafly, seraya menyarankan pihak perusahaan agar terus melanjutkan penyaluran dana CSR bagi masyarakat sekitar.
Kabar gembira lain yang tak kalah menariknya juga disampaikan Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran pada kesempatan Kenduri Raya masyarakat Aceh Selatan di Kompleks asrama Yayasan Nagasakti, Lampineung, Kota Banda Aceh.
Dihadapan ribuan tokoh masyarakat yang hadir, Tgk. Amran mengatakan bahwa untuk mewujudkan bangunan asrama mahasiswa tingkat kabupaten yang belum tersedia selama ini, Pemkab setempat telah membebaskan lahan di dekat Kampus UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Tak hanya itu, program pembangunannya juga mulai direalisasikan tahun 2022 ini melalui sumber anggaran pokir dua orang anggota DPRA asal Aceh Selatan, Irpannusir dan Safrijal Gam-gam.
Sementara untuk asrama Yayasan Nagasakti yang berada di Lampineung, Kota Banda Aceh nantinya diatas tanah seluas lebih kurang 1 hektar lebih itu, juga akan dibangun beberapa bangunan permanen yang refresentatif serta produktif yakni selain menyediakan fasilitas asrama mahasiswa juga dilengkapi beberapa bangunan lainnya yang menghasilkan nilai ekonomi.
“Saat ini masih tahap dilakukan kajian yang komprehensif dengan melibatkan berbagai pihak untuk didengarkan masukannya. Setelah rampung pembuatan Detail Enggenering Desain (DED), segera akan direalisasikan program pembangunan secara bertahap sesuai kemampuan anggaran yang ada,” ujarnya seraya meminta bantuan dari berbagai pihak untuk membantu melobi anggaran baik bersumber dari APBN maupun APBA.
Kenduri raya masyarakat Aceh Selatan ini terlaksana begitu khidmat, sejumlah tokoh asal kota naga itu turut meramaikannya. Diantaranya, Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran bersama unsur Forkopimda Aceh Selatan, Anggota Komisi VI DPR RI Rafly Kande, para anggota DPRA antara lain Irpannusir, Safrijal Gam-gam, Hendri Yono dan Tgk. H. Attarmizi Hamid, Mantan Bupati Aceh Selatan IR. H. T. Machsalmina Ali dan Tgk. Husin Yusuf, Mantan Pangdam IM Mayor Jenderal TNI (Purn) Teuku Abdul Hafil Fuddin, Mantan Wakil Bupati Aceh Selatan Daska Azis, Tokoh Masyarakat Aceh Selatan Tgk. Abrar Muda, Sekda Aceh Selatan Cut Syazalisma S.STP, para Kepala SKPK, para Camat, para keuchik serta tokoh lainnya.