Bupati Aceh Selatan Geser Sekda Nasjuddin, Jabatannya Diturunkan Setingkat Lebih Rendah

TheTapaktuanPost | Tapaktuan. Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran menggeser jabatan Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) H. Nasjuddin S.H,M.M dan jabatannya diturunkan satu tingkat lebih rendah karena melakukan pelanggaran disiplin PNS. Sekda H. Nasjuddin S.H,M.M dilantik menjadi staf ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Setdakab setempat.

Prosesi pemindahan jabatan Sekdakab Aceh Selatan H. Nasjuddin S.H,M.M dan pengambilan sumpah serta pelantikan di jabatan baru sebagai staf ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik dilakukan langsung oleh Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran di Aula Setdakab, Selasa (23/3/2021) pagi.

Bacaan Lainnya

Pemindahan dalam rangka penurunan jabatan satu tingkat lebih rendah karena melakukan pelanggaran disiplin PNS tersebut tertuang dalam Keputusan Gubernur Aceh Nomor: 862/07/2021 yang ditandatangani langsung oleh Gubernur Nova Iriansyah tertanggal 1 Maret 2021.

Sedangkan pengangkatan H. Nasjuddin S.H,M.M sebagai staf ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik di Setdakab Aceh Selatan, tertuang dalam Keputusan Bupati Aceh Selatan Nomor: 821.22/81/2021 yang ditandatangani langsung oleh Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran tertanggal 2 Maret 2021.

Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran memastikan keputusan pemindahan dan penurunan jabatan satu tingkat lebih rendah terhadap Sekda H. Nasjuddin SH,MM dilakukan sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku.

“Seluruh tahapan dan rekomendasi-rekomendasi dari pihak terkait baik dari KASN maupun Gubernur Aceh saya pastikan telah kami lalui dengan benar dan lengkap,” tegas Tgk. Amran.

Bupati mengatakan, rotasi dan mutasi dalam jajaran Pemerintahan merupakan hal biasa dalam rangka memenuhi kebutuhan serta penyegaran organisasi.

Karena itu, ia menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada H. Nasjuddin S.H,M.M yang sudah selama lebih kurang 2,5 tahun menjabat Sekda Aceh Selatan mendampingi dan membantunya menjalankan roda pemerintahan.

“Baik atas nama Pemkab Aceh Selatan maupun atas nama pribadi, saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada H. Nasjuddin SH,MM. Selama ini sudah sekitar 2,5 tahun telah bekerja dengan baik mendampingi dan membantu saya, secara bersama-sama menjalankan roda pemerintahan Aceh Selatan,” kata Tgk. Amran.

Ucapan terima kasih, secara khusus juga disampaikan Bupati Aceh Selatan kepada Dra. Hj. Armanusah yang selama ini dengan setia telah mendampingi H. Nasjuddin SH,MM selama menjalankan tugasnya sebagai Sekdakab Aceh Selatan.

Tgk. Amran juga mengucapkan selamat bertugas ditempat tugas baru yaitu staf ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik kepada H. Nasjuddin SH,MM. Bupati meminta agar terus bekerja maksimal memberikan masukan kepada pemerintah daerah baik diminta maupun tidak diminta dalam rangka mewujudkan pelayanan prima dan berkualitas kepada masyarakat.

“Berikan masukan dalam rangka peningkatan efektifitas penyelenggaraan pemerintahan di masa pandemi Covid-19 sekarang ini. Terutama dalam hal pelayanan kepada masyarakat. Sampaikan saran, pendapat, pertimbangan dan rekomendasi yang berkenaan dengan segala aspek yang berkenaan dengan bidang saudara secara aktif, penuh inisiatif dan konsisten baik diminta maupun tidak. Sehingga diharapkan dapat membantu pimpinan untuk mencapai kinerja dan hasil kerja yang optimal,” pinta Tgk. Amran.

Hadir pada acara ini, asisten I Setdakab Aceh Selatan Erwiandi S.Sos, asisten III Ir. Said Azhar, Plt. Kepala BKPSDM Ilham Saputra S.STP, inspektur Aceh Selatan H. Rasyidin serta para kepala OPD lainnya.  

Pos terkait