TheTapaktuanPost | Jakarta. Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Theo Litaay menilai aliran dana Rp560 miliar di meja judi kasino Singapura yang diduga dilakukan Gubernur Papua Lukas Enembe mengguncang rasa keadilan.
Pasalnya, Papua provinsi yang dipimpin oleh Lukas Enembe masih berada dalam jenjang provinsi termiskin di Indonesia.
“Jadi ini 1 fakta yang sangat mengguncang rasa keadilan, kalau kita melihat situasi Papua sebagaimana tadi dikatakan, bahwa masih berada dalam jenjang salah satu provinsi yang termiskin di Indonesia,” kata Theo Litaay dikutip dari Kompas.com Kamis (22/9/2022).
Theo menuturkan, sejak tahun 2020 sesungguhnya pemerintah sudah memperoleh laporan dari masyarakat dan informasi dari PPATK mengenai adanya ketidakwajaran dalam penyimpanan dan pengelolaan uang yang jumlahnya ratusan miliar rupiah di Papua.
“Kemudian laporan yang dari PPATK itu telah disampaikan juga kepada KPK,” kata Theo.
“Tentu kami berharap bahwa hal ini bisa benar-benar dikaji secara mendalam agar bisa dipastikan mengenai asal usul dari uang dan kemudian kepastian mengenai persoalan hukum yang ada dibaliknya.”
Hingga saat ini, Theo menuturkan masih belum jelas sumber uang Rp560 miliar di kasino di Singapura berasal dari mana.
Kejelasan sejauh ini hanyalah, ada uang yang ditransfer senilai 55 juta dollar atau Rp560 miliar.
“Yang masih belum jelas adalah sumber uang ini berasal dari mana, yang sudah jelas adalah uang ini di transfer ke salah satu Kasino nilai 55 juta dollar, itu disetorkan dalam periode tertentu,” ujarnya.
Lantas Theo dikonfirmasi Aiman, apakah ada kemungkinan uang dalam jumlah lebih dari setengah triliun tersebut disetorkan ke kasino Singapura untuk disimpan bukan untuk judi?.
Theo mengatakan, untuk tahu soal itu harus menunggu keterangan dari KPK sebab hal tersebut sudah masuk dalam materi kasus.
“Ini yang nanti kita harus menunggu lebih lanjut dari KPK karena ini sudah masuk dalam materi dari kasus,” ucap Theo.
“Jadi kalau kita berkaitan dengan perjudian tentunya tidak masuk dalam lingkup tugas dari KPK, tapi bila masuk dalam lingkup tugas dari KPK, maka tentunya ada kekhawatiran atau kecurigaan mengenai moneylaundry ataupun praktek lain.”
Oleh karenanya, Theo berharap masyarakat di Papua dapat menerima penetapan tersangka Gubernur Lukas Enembe sebagai proses yang memang perlu dilalui.
“Mendorong untuk semakin ditingkatkannya kesadaran dari rekan-rekan agar bisa menerima proses ini sebagai suatu proses hukum yang memang perlu dilalui. Bila ingin melakukan pembelaan terhadap diri dari Bapak Gubernur maupun perspektif yang berbeda yang dimiliki oleh rekan-rekan ini,” katanya.
Ini 3 Kasino Judi Terbesar di Singapura

Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) menemukan transaksi mencurigakan dari Gubernur Papua Lukas Enembe.
Lukas yang sudah ditetapkan sebagai tersangka korupsi oleh KPK, diduga menyetor uang senilai 55 juta dollar Singapura atau Rp560 miliar, kepada salah satu perusahaan judi di Singapura. Seperti apa pusat judi di negara Singapura itu?
Berikut ulasan tiga kasino terbesar di Singapura, melansir Holidify.
Marina Bay Sands Casino
Marina Bay Sands Casino terletak di Bayfront Avenue nomor 10, Singapura.
Tempat judi dengan gedung empat lantai ini berdiri di atas lahan seluas 15.000 meter persegi dan dapat menampung hngga 15.000 pelanggan.
Dikenal sebagai kasino terbesar di Singapura, Marina Bay menawarkan ruangan mewah dengan 500 meja permainan, dilengkapi 1600 mesin slot atau jackpot, 30 area judi pribadi, dan area untuk non-perokok.
Tak hanya itu, Marina Bay juga memiliki lampu gantung terbesar di dunia, terbuat dari kristal Swarovski.
Untuk masuk ke kawasan ini, Anda dilarang menggunakan sandal jepit, celana pendek kasual, dan kemeja tanpa lengan.
Anda juga diwajibkan memasang taruhan dengan angka minimal senilai SGD25 atau sekitar Rp265 ribu.
Tersedia banyak pilihan, mulai dari mesin permainan elektronik terbaru, hingga sekitar 20 permainan meja, seperti Black Jack, Pontoon, Craps, Sic Bo serta Baccarat.
Resorts World Sentosa Casino
Ini adalah kasino pertama yang berdiri di Singapura. Berlokasi di Resorts World Sentosa di lepas pantai selatan Singapura, kasino ini menyuguhkan desain interior, hiburan, dan hidangan mengagumkan, sehingga menarik banyak pelanggan setiap tahunnya.
Resorts World Sentosa Casino dimiliki oleh operator game terbesar di Asia, dan telah diakui sebagai salah satu kasino tercanggih di dunia.
Laman Holidify menyebut, pelanggan bisa mendapat pengalaman mengesankan dengan mencoba berbagai permainan, seperti Baccarat, Blackjack, Slots, dan mesin permainan elektronik lainnya.
Untuk berkunjung ke sini, Anda boleh mengenakan pakaian kasual, tetapi dilarang memakai celana pendek dan sandal jepit.
Aegean Paradise Cruise Casino
Kasino ini berada di dalam kapal pesiar yang berlabuh di Tanah Mereh Ferry Road.
Dikenal sebagai salah satu dari sedikit kasino kapal pesiar di Singapura, tempat ini menyediakan fasilitas terbaik bagi pelanggannya.
Holidify menyebut, Aegean Paradise Cruise Casino memiliki sekitar 40 meja. Pelanggan bisa menemukan berbagai permainan seperti Poker dan Black Jack.
Salah satu fitur unik dari kasino kapal pesiar ini terletak pada angka taruhannya. Bermodalkan 2 dolar Singapura atau sekitar Rp21 ribu saja, Anda sudah bisa memasang taruhan.