TheTapaktuanPost | Tapaktuan. Kepala Dinas Kesehatan Aceh Selatan Fakhrijal, S.Kep, M.Kes beserta Kabid dan Kasie secara bertahap akan menggelar kunjungan kerja (Kunker) ke beberapa Puskesmas dijajarannya.
Ini merupakan gebrakan perdana Fakhrijal pasca resmi dilantik sebagai Kepala Dinas Kesehatan Aceh Selatan oleh Bupati Tgk. Amran beberapa pekan lalu.
Fakhrijal menyatakan kunjungan kerja itu dilakukan bertujuan untuk mengevaluasi program target dan capaian kerja pelayanan di Puskesmas sekaligus untuk menjalin silaturrahmi dengan para aparatur kesehatan yang bertugas di masing-masing instansi medis tersebut.
“Gebrakan ini kami lakukan untuk mengevaluasi program target dan capaian kinerja di masing-masing Puskesmas,” kata Kadiskes Aceh Selatan Fakhrijal kepada TheTapaktuanPost, Jumat (6/8/2021).
Pada kunker perdana yang telah dilakukan di Puskesmas Labuhanhaji, Kamis (5/8/2021), ia menekankan ke jajaran Dinkes termasuk tenaga kesehatan Puskesmas setempat untuk mengutamakan kedisiplinan dan pelayanan yang prima kepada masyarakat.
“Bagaimanapun caranya dan apapun kondisinya yang penting masyarakat harus merasa nyaman. Tidak ada dalih apapun,” tegas Fakhrijal.
Ia meminta, agar dalam rangka menunjang dan meningkatkan pelayanan, supaya
tidak berdampak terhadap kenyamanan pengunjung atau pasien. Makanya ia meminta kepada seluruh jajaran Puskesmas agar selalu menjaga kebersihan lingkungan dan selalu ramah dengan pasien yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan.
Setelah meninjau Puskesmas Labuhanhaji, ia mengapresiasi kebersihan dan kekompakan dalam melaksanakan tugas maupun dalam memberi pelayanan kepada masyarakat di Puskesmas tersebut.
Ia mengaku saat melakukan kunker telah meninjau langsung alat medis serta sarana prasarana penunjang peningkatan pelayanan di Puskesmas tersebut.
“Sarana prasarana di UPTD Puskesmas Labuhanhaji tersebut sudah memadai
dan SDM pun sudah cukup dan sangat mendukung sehingga kami yakin pasien dan pengunjung merasa nyaman saat mendapatkan pelayanan kesehatan,” pungkasnya.
Rangkaian kunker ke beberapa Puskesmas lainnya dalam Kabupaten Aceh Selatan ini akan terus dilanjutkan secara bertahap untuk memastikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat benar-benar memuaskan dan berkualitas dalam rangka mengimplementasikan program kerja dan visi misi Pemerintah AZAM.