Sekda Aceh Selatan: Pilar Sosial Seperti Keluarga Saya Sendiri

TheTapaktuanPost | Trumon. Pilar Sosial dan Pekerja Sosial di Kabupaten Aceh Selatan yang tergabung dalam TAGANA, TKSK, Pendamping Disabilitas dan SDM PKH, melaksanakan temu ramah dengan Sekretaris Daerah Aceh Selatan, Cut Syazalisma, S. STP, di Puncak Sigantang Sira, Trumon, Minggu (20/2/2022) siang.

Acara yang difasilitasi oleh Dinas Sosial Aceh Selatan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Simulasi Kesiapsiagaan Bencana oleh Taruna Siaga Bencana (TAGANA) yang telah dilaksanakan sejak sehari sebelumnya Sabtu (19/2/2022) lalu.

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Sosial Aceh Selatan, Zubir Efendi, S.Pt, menyampaikan bahwa Pilar Sosial dan Pekerja Sosial di Kabupaten Aceh Selatan saat ini jumlahnya mencapai lebih dari 100 orang personel.

“Melalui kegiatan simulasi kesiapsiagaan bencana dan temu ramah ini diharapkan dapat memperkuat rasa kebersamaan diantara para pilar sosial dan pekerja sosial yang ada, sekaligus memberikan motivasi dalam menjalankan tugas dan pengabdiannya kepada masyarakat,” ujarnya.

Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran, dalam sambutannya yang dibacakan oleh Sekda Cut Syazalisma, S. STP, memberikan apresiasi sekaligus mengucapkan terima kasih atas sumbangsih dan pengabdian para pilar sosial, yang selama ini telah menunjukkan kinerja yang tulus dan baik dalam membantu masyarakat.

“Bapak dan Ibu para pilar sosial dan pekerja sosial adalah orang-orang pilihan, pribadi-pribadi istimewa yang telah menjalankan tugas mulia, mengutamakan kepentingan orang banyak diatas kepentingan pribadi. Bapak dan Ibu meninggalkan rumah, meninggalkan keluarga, untuk menjadi garda terdepan demi kepentingan masyarakat. Atas nama pemerintah daerah dan atas nama pribadi, kami menyampaikan apresiasi atas pengabdian dan keikhlasan Bapak dan Ibu selama ini,” kata Cut Syazalisma.

Pada kesempatan ini pula, Sekda Aceh Selatan, Cut Syazalisma, S. STP menegaskan bahwa dirinya akan terus berupaya memperhatikan para Pilar Sosial. Cut Syazalisma menyampaikan bahwa berada ditengah Pilar Sosial, membuatnya merasa seperti berada ditengah keluarga sendiri.

“Selama bertahun-tahun saya telah bertugas di lapangan sebagaimana Bapak dan Ibu jalani saat ini. Saya cukup lama menjalankan amanah sebagai Kalak BPBD, oleh karenanya saya memahami betul apa yang menjadi keluh kesah Bapak dan Ibu di lapangan. Berada di tengah Bapak dan Ibu, membuat saya merasa berada di tengah keluarga sendiri. Oleh karenanya, saya akan berupaya untuk terus memperhatikan para Pilar Sosial, melalui amanah yang diberikan kepada saya saat ini sebagai Sekda Aceh Selatan,” tegas Cut Syazalisma.

Turut hadir pada acara ini, para Kabid dan staf di Jajaran Dinas Sosial Kabupaten Aceh Selatan, serta Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdakab, Deka Harwinta, M.I.Kom.

Pos terkait